Prayudi, Heri (2021) PERANCANGAN APLIKASI PEMESANAN JASA FOTOGRAFI PADA NAYANIKA PHOTOGRAPHY BERBASIS ANDROID. Skripsi thesis, UNAMA.
Text
BAB I.pdf Download (304kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (614kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (225kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB VI.pdf Download (186kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (307kB) |
Abstract
NayaNika Photography merupakan salah satu perusahan yang bergerak dibidang Photography yang memberikan pelayanan jasa foto kepada pelanggan seperti pra wedding, akikah dan sebagainya. Pelanggan merupakan bagian penting bagi pihak NayaNika Photography, perkembangan pelanggan tetap dari NayaNika Photography mengalami peningkatan dari tiap bulannya, hal ini dikarenakan kualitas dan pelayanan jasa yang diberikan bagus dan harga nya pun sangat terjangkau. Akan tetapi masalah yang terjadi di NayaNika Photography adalah saat melakukan pengolahan data pelayanan jasa, pemesanan dan pembayaran masih dilakukan secara manual. Proses pengenalan tentang studio foto NayaNika Photography ini pun selama ini belum maksimal yaitu promosi yang dilakukan kepada masyarakat luas hanya menggunakan media sosial facebook dan instagram serta jika ingin mengetahui informasi tentang harga, pemesanan foto wedding, prewedding yang tersedia, pelanggan harus datang kestudio terlebih dahulu. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa sistem yang sedang berjalan, agar dapat mengatasi masalah-masalah yang dihadapi pada pada Nayanika Photography , dengan cara merancang Perancangan Aplikasi Pemesanan Jasa Fotografi pada Nayanika Photography Berbasis Android Kerangka Kerja Penelitian Tahapan yang akan dilakukan dalam penyelesaian masalah yang dibahas yaitu, melakukan identifikasi, melakukan pencarian informasi berdasarkan landasan- landasan teori, pengumpulan data dengan metode observasi dan wawancara, menganalisis untuk mencari solusi atas permasalahan yang dihadapi Nayanika Photography .Metode Pengembangan sistem menggunakan model air terjun (waterfall), implementasi penelitian ini menggunakan Bahasa Perograman PHP dan DBMS MySQL Hasil hingga menghasilkan aplikasi pengolahan data yang di harapkan dapat mempermudah dalam pengolahan data maupun pembuatan laporan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Multimedia |
Divisions: | Skripsi > Teknik Informatika > 2021 |
Depositing User: | Digital Library |
Date Deposited: | 03 Jul 2023 10:33 |
Last Modified: | 03 Jul 2023 10:33 |
URI: | http://repository.unama.ac.id/id/eprint/2060 |
Actions (login required)
View Item |