PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN PADA SMAN 1 KOTA JAMBI BERBASIS WEB

Putra, Adi (2023) PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN PADA SMAN 1 KOTA JAMBI BERBASIS WEB. Skripsi thesis, UNAMA.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (107kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (316kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (128kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (663kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (183kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (128kB)

Abstract

Salah satu bidang yang mendapat manfaat dari kemajuan teknologi informasi adalah bidang pendidikan. Dengan adanya teknologi informasi, proses belajar mengajar dapat dilakukan dengan lebih mudah dan efektif. Salah satu sarana yang dapat mendukung proses belajar mengajar adalah perpustakaan. Perpustakaan merupakan tempat yang menyediakan berbagai sumber bacaan untuk memenuhi kebutuhan literasi siswa dan guru. Namun, di SMAN 1 Kota Jambi, perpustakaan masih menggunakan sistem manual dalam melakukan peminjaman dan pengembalian buku serta pengelolaan data anggota perpustakaan. Hal ini menyebabkan sering terjadi kesalahan data dan membutuhkan waktu yang lama dalam proses pelayanan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk merancang Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Web di SMAN 1 Kota Jambi agar dapat meningkatkan kinerja dan efisiensi staf perpustakaan dalam melakukan peminjaman dan pengembalian buku serta pengelolaan data anggota perpustakaan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif dan Waterfall sebagai metode pengembangan perangkat lunak. Selain itu, pemodelan sistem dilakukan dengan menggunakan use case diagram, activity diagram, dan class diagram. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Web di SMAN 1 Kota Jambi telah berhasil dibuat dengan menu dan fungsi yang dapat membantu staf perpustakaan dalam meningkatkan kinerja dan efisiensi dalam proses peminjaman dan pengembalian buku serta pengelolaan data anggota perpustakaan, serta menyediakan fasilitas pencarian buku, pinjam dan kembali untuk anggota, denda, cetak surat izin perpustakaan, dan cetak kartu anggota.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Aplikasi Berbasis Web
Divisions: Skripsi > Sistem Informasi > 2023
Depositing User: Digital Library
Date Deposited: 23 Feb 2024 09:16
Last Modified: 23 Feb 2024 09:16
URI: http://repository.unama.ac.id/id/eprint/3303

Actions (login required)

View Item View Item