PERANCANGAN ALAT PENGUSIR KUTU BERAS PADA TEMPAT PENYIMPANAN BERAS DENGAN FREKUENSI AUDIO

Kurniawan, Fajri (2017) PERANCANGAN ALAT PENGUSIR KUTU BERAS PADA TEMPAT PENYIMPANAN BERAS DENGAN FREKUENSI AUDIO. Skripsi thesis, STIKOM DInamika Bangsa Jambi.

[img] Text
Bab 1.pdf

Download (90kB)
[img] Text
Bab 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (343kB)
[img] Text
Bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (106kB)
[img] Text
Bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (817kB)
[img] Text
Bab 5.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Bab 6.pdf

Download (85kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (60kB)

Abstract

Beras merupakan makanan pokok masyarakat Indonesia karena di Indonesia memiliki sawah yang sangat luas. Menurut data BPS produksi beras Indonesia dari tahun 2003 sampai dengan 2011 rata-rata mencapai 30- 40 kiloton. Produksi beras tersebut sudah bisa mencukupi kebutuhan kebutuhan pangan masyarakat Indonesia. Untuk meningkatkan perekonomian produksi beras tidak hanya sebatas konsumsi pangan tetapi juga untuk kegiatan ekspor ke negara-negara sekitar. Permasalahan yang muncul ketika ketersedian jumlah beras banyak di masyarakat adalah penurunan kualitas beras akibat terserang hama kutu beras. Beras yang disimpan lama dalam gudang penyimpanan masyarakat biasanya tidak dilengkapi dengan teknologi untuk mencegah kutu beras. Pencegahan kutu beras biasanya menggunakan penggunaan obat-obat kimia yang berpotensi untuk kontaminasi terhadap beras itu sendiri. Pada rumah tangga penggunaan penyimpan beras sederhana seperti karung , ember dan wadah penyimpanan beras sangat rentan terhadap terjangkitnya kutu beras sehingga beras yang rata-rata disimpan dirumah sebanyak 5 kg – 20 kg dapat tersimpan selama 2-3 bulan sehingga kutu beras akan menyerang. Kutu beras akan memakan isi dari butir beras sehingga pada saat di konsumsi nasi yang dihasilkan akan kehilangan nutrisi. Oleh karena itu dibutuhkan perangkat elektronika untuk membuat alat pemancar gelombang audio berupa rangkaian pemancar gelombang audio dan LCD. Rangkaian tersebut dilengkapi speaker, ic555, dan sc1162 yang dimana alat ini sebagai pengacau gelombang komunikasi kutu beras tersebut agar kutu beras tidak akan mendatangi tempat penyimpanan tersebut dan keluar jika ada kutu dalam beras tersebut. Untuk bagian penampil waktu di lengkapi LCD dan tombol. Hal ini untuk mempermudah penguna memantau lama alat berfungsi dan aktif

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Sistem Kontrol
Divisions: Skripsi > Sistem Komputer > 2017
Depositing User: Digital Library
Date Deposited: 23 Jul 2019 07:48
Last Modified: 23 Jul 2019 07:48
URI: http://repository.unama.ac.id/id/eprint/132

Actions (login required)

View Item View Item